• SUPERMAN IS DEAD

    SID, punk rock pioneers of Bali, were born and bred in Kuta Rock City. The band is three chord attitude-heavy young men, by name : Bobby Kool (lead vocal, guitar, a dog lover and a graphic designer) , Eka Rock (low ridin' family man, beer drinker, laid back bass and backing vocal and a warm smilin' Rock 'N Roll bandman, IT warior) , Jrx (low ridin' beer drinking Rock 'N Roll prince charming, drummer and a hairwax junkie, Bar owner) The name 'Superman is Dead' started its' evolution from Stone Temple Pilot's "Superman Silvergun"..

  • DEVIL DICE

    Terbentuk 1997 di tengah keramaian dosa dan peristiwa di Kuta [Bali], Devildice yang dibentuk oleh Jerinx [gitar/vokal] dan Kuzz [bass] awalnya memakai nama Culture On Fire dan memilih menjadi band cover version Social Distortion, band punk old skool idola mereka..

  • HANGOVER 13

    HANGOVER 13 adalah Grub Band yang terbentuk dari sekumpulan anak muda yang awalnya hanya latihan band bersama , dan akhirnya berniat dan bertekad besar untuk membentuk grub musik yaitu yang bernama HANGOVER 13.

  • AVENGED SEVENFOLD

    Avenged Sevenfold adalah band Hardrock Amerika dari Huntington Beach,California, yang dibentuk pada tahun 1999. Band ini terdiri dari vokalis M. Shadows, lead guitar Synyster Gates, Zacky Vengeance rhythm guitar, dan bassist Johnny Christ..

Jumat, 18 November 2011

We Are outSIDers !!!m


 
Penggemar Superman Is Dead disebut Outsiders bagi yang laki-laki dan Lady Rose bagi yang perempuan.

MUNCULNYA sebuah band selalu diiringi dengan berdirinya fans club yang menjadi motor pendukung. Band asal Bali Superman Is Dead (SID) juga melakukan hal yang sama. Digawangi Bobby Kool sebagai gitaris dan vokalis, Eka Rock sebagai bassist, dan Ari Astina atau biasa disapa Jerinx sebagai drummer, mereka memiliki fans fanatik yang tergabung dalam wadah Outsider.

"Outsider terbentuk Oktober 1995, tidak jauh dari SID berdiri," ujar Putu Betel Lasthero, Outsider yang bergabung sejak pertama kali terbentuknya wadah tersebut kepada TNOL.

Berhubung SID dari Bali, Outsider pertama pun berasal dari pulau Dewata. Seiring perjalanan waktu, Outsider merambat ke daerah lain.

Menurut Betel, pemilihan nama Outsider secara tidak sengaja. Outsider dipakai sebagai nama fans SID lantaran ditengah kata-kata itu terdapat tulisan sid. Terbentuknya Outsider tak lantas disusun kepengurusan pusat. Masing-masing daerah bisa membentuk serta memilih kordinator sendiri.

Bagi Betel, memilih kordinator pusat tidaklah mungkin lantaran akan banyak menyedot biaya banyak untuk mengkordinasi fans seluruh Indonesia. Dengan begitu lebih tepat kordinator berada di masing-masing wilayah. Hingga kini, Outsider sudah merambah ke seluruh Nusantara. Bahkan, sampai ke luar negeri semisal Amerika dan Jepang.

Selain itu, mereka memiliki nama khusus untuk fans perempuan SID. Fans perempuan diberi nama Lady Rose. "Kata-kata itu berasal dari salah satu lagu SID. Lagu itu menceritakan tentang pria yang kehilangan kekasihnya. Nah, darisana fans SID disebut Lady Rose," ucap Betel.

Meski mereka tidak memiliki kordinator pusat, namun Outsider maupun Lady Rose dari berbagai wilayah sudah seperti saudara. Bila bertemu mereka langsung akrab dan menyatu. Mereka juga tak sungkan datang ke suatu tempat demi memberi dukungan kepada SID.

Rata-rata mereka mengetahui kegiatan SID manggung dari internet. Jika sudah mengetahui, mereka langsung menuju lokasi dan tak lupa memakai atribut Outsider dan Lady Rose.

Atribut yang kerap mereka pakai adalah kaos bertuliskan Outsider. Terkadang mereka memakai udeng atau penutup kepala khas Bali untuk pria. Kemudian membawa spanduk bertuliskan Outsider dari daerah tertentu.

Selama Outsider dan Lady Rose terbentuk mereka sudah beberapa kali melakukan kegiatan sosial. Antara lain memberikan bantuan ke panti asuhan. Meski mereka fans club dari band beraliran punk rock, mereka tetap peduli terhadap lingkungan sekitar. Salah satunya, dalam pelestarian satwa liar.

<------------------------------------------------------->

Outsider Ubud says: " outSIDer brasaL dari kata "outside" yg berarti sisi luar, kami yg selama ini di pandang orang dari sisi luar kami, urakan dan segala asumsi buruk tentang kami kami tak peduLi dengan semuanya, kami akan tetap hidup dengan jalan hidup dan piLihan hidup kami masing-masing, berbekal keberanian, semangat, kekuatan, cinta kami bersama. Cinta itu bisa membunuh dan cinta juga bisa menyelamatkan kita bersama jika kita percaya. Tetap percaya dengan apa yang kita punya untuk selalu menjadi jati diri kita masing-masing namun tetap bersatu di buana bumi pertiwi. buat para seluruh outsider di muka bumi.. Dukung terus SID.. Kibarkan semangat outSIDer !! Kita akan selalu bertemu untuk satu langkah maju... We are we are outSIDer...!!!
cheers&beer!!!!"

SID says: “ Outsiders” dipancang sebagai identitas resmi-baru bagi komunitas/para penggemar yang sempat tak menentu akibat banyaknya nama yang terbentuk secara sporadis (seperti: Sidheads, Siders, Sidiot, etc.). Dan gabungan kedua kata tersebut kemudian membuka babak baru perjalanan Superman Is Dead di tahun 2009 ini."

Wawan (an anonymous outSIDer) says: " OUTSIDERS adalah panggilan fans dari sebuah band yang bernama Superman Is Dead, dan saya selaku outsiders sejati dan yang outsiders lainnya, akan membela negara tercinta ini, yaitu negara indonesia raya, outsiders tidak takut mati, demi mempertahankan kemerdekaan dan harga diri kami sebagai bangsa indonesia, outsiders pantang menyerah untuk melawan segala rintangan yang kami hadapi, outsiders tidak akan melupakan jasa – jasa pahlawan – pahlawan yang telah gugur, outsiders akan selalu menghargai satu sama lain dan tidak akan membedakan suku dan agama, kita smua sama…. kita semua satu….


smoga kecurangan di negara ini berkurang, karena kami selaku outsiders merasa prihatin terhadap rakyat – rakyat yang tidak mampu, smoga pemerintah di negara yang kita cintai ini berperilaku adil , dan kedamaian di dunia ini akan tercipta. dan akhir kata “MAJU TRUS OUTSIDERS HANTAM KETIDAKADILAN DI DUNIA INI , MAJU TRUS UNTUK MEMBERIKAN YANG TERBAIK BAGI DUNIA INI"